(Video) Begini "Kelakuan" Qori Asal Turki Saat Diatas Bus Menuju MTQ..

Berita Islam Terkini -Sebuah video diunggah ke Facebook oleh Takdir Feriza, seorang Qori asal Aceh yang menunjukkan 'kelakuan' beberapa Qori asal Turki saat berada di dalam bus bersama rombongan kafilah MTQ menuju ke arena perlombaan.

Video berdurasi 4:36 menit itu diposting pada Selasa (29/09/2015). "Para peserta MTQ Internasional di Turki disela-sela berangkat ke arena, Masya Allah," tulis Takdir pada akunnya.

Dalam video itu, beberapa Qori memang menunjukkan 'kelakuan' yang membuat decak kagum. Bagaimana tidak, di dalam bus saat berada dalam perjalanan, alih-alih menikmati pemandangan sambil melihat keluar jendela, beberapa orang berinisiatif untuk melantunkan ayat-ayat suci Al-Qur'an bersahut-sahutan. Satu orang membaca satu atau dua ayat, lalu disambung oleh yang lain. Namun dengan nada dan irama Tilawatil Qur'an yang masih tetap harmoni. Hasilnya, Masya Allah sangat merdu.

Awalnya yang dibaca adalah akhir surat An-Nazi'at. Lalu disambung oleh seorang Qori yang memakai kopiah putih dengan surat Asy-Syams ayat pertama. Tidak butuh lama, seorang Qori lain menyambut dengan ayat kedua dan ayat ketiga oleh Qori yang lain lagi. Begitu seterusnya hingga beberapa Qori mendapat giliran sampai akhir surat. Mereka mampu menyambung ayat dan lagunya dengan irama yang masih senada sehingga terdengar indah dan sangat menyejukkan hati.

Seorang penumpang lain lalu merekam aksi itu dengan kamera handphone. Sedangkan Takdir Feriza sendiri saat itu berada di bagian belakang.

"Subhanallah, suara merdu... lantunan ayat-ayat suci al-quran," komentar Tuan Nasri.

Takdir Feriza sendiri akhirnya mendapatkan juara pertama pada ajang Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Internasional tersebut mengalahkan peserta dari Philipina dan Iran. Lomba MTQ yang bertajuk Turkey International Holy Quran Memorization and Recitation Competition itu berlangsung di Istanbul sejak tanggal 6-12 Juli 2015.

Feriza, Qori kelahiran 29 tahun yang lalu itu menerima hadiah langsung dari Presiden Turki, Recep Tayyib Erdogan.

Sebuah kebiasaan yang baik dicontohkan oleh para Qori yang sebagian besarnya masih anak-anak muda. Mengisi waktu luang dengan hal yang membawa manfaat buat diri sendiri dan lingkungan sekitar bahkan untuk penjuru alam. Semoga menjadi inspirasi bagi kita semua.(bi)

Berikut video 'kelakuan' para Qori tersebut